SANG MERAH PUTIH

Di atas tanah yang di pijak
Langit yang kami junjung,
Merah putih kami berkibar
Walau negeri tidak dalam keadaan baik

Gema kemerdekaan menggelora
Garudaku kuat melawan kencangnya angin
Tak akan pernah berhenti

Walaupun keadaan hidup kian tak ramah
Kian kehilangan arah dan tujuan
Kami akan tetap berdiri,
Akan tetap bertahan melawan

Di bawah naungan sang merah putih,
Walaupun lelah telah bercucuran ruah
Bayangan tak berarti kian menghayati
Tetapi kami percaya, kami harus menggenggam rasa

Hingga detik berikutnya berubah
Yang kelam perlahan menjadi cerah
Merah putih kembali bercahaya!

*Nur Hafifatul Janiyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *